Thursday, January 24, 2013

Sabar, kenapa ???


bismillah
Alhamdulillah, segala puji milik Allah rabb semesta Alam

Sahabat, kali ini saya hendak berbagi sebuah catatan kecil
setiap manusia, setiap insan, setiap hamba Allah pasti akan menghadapi berbagai ujian di dunia yg fana ini sebagaimana yg telah Ia janjikan


‘Dan Kami pasti akan menguji kamu dengan sedikit ketakutan, kelaparan, kekurangan harta, jiwa, dan buah-buahan. Dan sampaikanlah kabar gembira kepada orang-orang yang sabar, yaitu orang-orang yang apabila ditimpa musibah mereka berkata, sesungguhnya kami milik Allah dan kepada-Nyalah kami kembali,”(Al-Baqarah [2]: 155-156)

kita semua akan diuji, ujian apapun dan kapanpun selama kita di dunia ini.
namun kita juga harus ingat, bahwa tidak semua yg diuji mendapatkan hasil yg baik dalam proses ujiannya.
sebagaimana disebutkan pada ayat di atas, kabar gembira itu hanya untuk mereka yg bersabar.
itu berarti yg tidak bersabar tdk mendapatkan kabar gembira dong?

klo kata seseorang "yah... rugi dong, udah dapet ujian, cape iyah, lelah iyah. gagal lagih krn ngga sabar"

sayang sekali kan?
sudah seharusnya kita semua menghindari keluh kesah, ucapan-ucapan yg bisa menjauhkan kita dari Allah dan atau hal2 lain yg serupa yg bisa membuat "nilai kesabaran" kita hilang.

--------------------
teruntuk sahabat-sahabat semua dimana pun anda berada ^_^

keep positive thingking

keep smile
keep spirit
keep struggle
keep moving forward


Semoga Allah selalu menambahkan kesabaran kepada kita atas ujian yg akan kita hadapi.
BaarokaAllahu Fiiikum.

No comments:

Post a Comment